Disebut apakah kata yang bermakna lebih dari satu? Pertanyaan ini sering muncul dalam teka-teki silang (tts). Jawabannya pun telah banyak tersebar di internet, tetapi sebagian besar merupakan jawaban singkat, tanpa penjelasan lanjutan. Padahal, penjelasan juga sangat penting untuk mengedukasi pembaca tentang istilah yang disematkan pada sesuatu yang bermakna lebih dari satu.
Bermakna Lebih Dari Satu
Dalam kehidupan sehari-hari, ada banyak kata, kalimat, atau pernyataan yang bermakna lebih dari satu. Sehingga, menimbulkan kebingunan mengenai apa maksud sebenarnya dari kata atau kalimat yang diucapkan seseorang itu. Untuk menghadapi hal seperti ini, maka konfirmasi adalah sesuatu yang baik untuk dilakukan.
Seperti apa bentuk konfirmasi itu? Sederhana saja, kita menanyakan kembali kepada orang yang mengeluarkan kata atau pernyataan tentang makna sebenarnya yang ia maksud. Sebab jika tidak, maka rawan menimbulkan kesalahpahaman.
Lantas, disebut apakah kata atau kalimat yang bermakna lebih dari satu? Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menginformasikan jawaban sesuatu yang bermakna lebih dari satu. Selain itu, kami juga akan memberikan penjelasan lanjutan untuk menambah pengetahuan pembaca.
Ternyata, bermakna lebih dari satu disebut ambigu. Ambigu dapat juga diartikan sebagai kegandaan arti kalimat, sehingga meragukan atau sama sekali tidak dipahami orang lain. Ambigu biasanya disebabkan oleh penggunaan pilihan atau struktur kata yang sangat bervariasi, sehingga bermakna lebih dari satu.
Ambigu banyak terjadi, baik dalam situasi percakapan, maupun di dalam teks tertulis. Ambigu dibagi menjadi dua jenis, yaitu ambigu sintaksis dan ambigu leksikal. Ambigu sintaksis adalah ambigu yang disebabkan oleh struktur kalimat. Sedangkan, ambigu leksikal adalah ambigu yang berasal dari makna kata.
Menurut Bach (2005), frasa atau kalimat adalah ambigu apabila memiliki lebih dari satu makna. Sementara itu, menurut Arthur (1996), sesuatu merupakan ambigu ketika frasa atau kalimat dipahami ke dalam dua atau lebih pesan yang diterima.
Contoh Kalimat Bermakna Lebih Dari Satu
Beberapa contoh kalimat yang bermakna lebih dari satu (ambigu) antara lain sebagai berikut:
1. Orang malas lewat jalan itu
Makna 1: kalimat di atas bisa bermakna bahwa orang-orang merasa malas jika harus melewati jalan itu
Makna 2: orang yang melewati jalan itu adalah pemalas
2. Anak Istri Camat Cantik
Makna 1: Anak dan istri camat yang cantik
Makna 2: anak, istri, dan camat yang cantik
3. Istri Bupati yang ramah itu
Makna 1: Istrinya yang ramah
Makna 2: Bupatinya yang ramah
Demikianlah penjelasan tentang Bermakna Lebih Dari Satu. Bagikan informasi ini agar orang lain juga bisa membacanya. Terima kasih, semoga bermanfaat.
[Jawaban] Bermakna Lebih Dari Satu? 100% Benar
Rating: 4.5
Diposkan Oleh: Author Ilmusiana
0 komentar:
Post a Comment