Di Indonesia sendiri, ekonomi kreatif mulai berkembang di era Presiden SBY pada tahun 2006. Beliau mengeluarkan instruksi untuk pengembangan ekonomi kreatif Indonesia. Departemen Perdagangan Indonesia merespon instruksi tersebut dengan membentuk Indonesian Design Power untuk mengembangkan ekonomi kreatif di Indonesia.
Sekarang ini sektor ekonomi kreatif menjadi andalan baru bangsa Indonesia sebagai salah satu produk ekspor untuk mendapatkan devisa. Pada 2017 misalnya, sektor ekonomi kreatif menyumbang sekitar Rp 990 triliun dan menyerap tenaga kerja sebanyak 17,4 persen dan tahun 2020 ini diproyeksikan menyumbang PDB sebesar Rp 1.041 triliun dan menyerap tenaga kerja sebanyak 18,2 persen.
Baca Juga:
Diperlukan upaya-upaya lanjutan untuk mengembangkan ekonomi kreatif. Berikut ini akan kami jelaskan beberapa upaya tersebut...
Upaya yang Dilakukan Untuk Mengembangkan Ekonomi Kreatif
Jika terdapat pertanyaan: "Bagaimana upaya yang dilakukan untuk mengembangkan ekonomi kreatif?" Maka, jawabannya adalah sebagai berikut:1. Mengupayakan Insentif Bagi Pelaku Ekonomi Kreatif
Pemerintah harus mengupayakan insentif bagi para pelaku ekonomi kreatif. Tujuannya adalah agar mereka dapat melakukan pengembangan berdasarkan konsep yang telah dibuat sebelumnya. Insentif tersebut dapat berbentuk kemudahan memperoleh dana pengembangan, pemberian akses kepada fasilitas pemasaran dan promosi, serta kemudahan mendapatkan informasi mengenai trend yang berlaku di dalam dan luar negeri.2. Menyiapkan Roadmap Ekonomi Kreatif
Telah menjadi tugas pemerintah untuk menyiapkan sebuah roadmap untuk pengembangan ekonomi kreatif. Penyusunan program secara komprehensi sangat diperlukan untuk menggerakkan ekonomi kreatif ke arah pengembangan. Dengan begitu, sumber daya manusia, desain, mutu, dan pasar seluruhnya bisa terbangun untuk menggerakkan roda ekonomi kreatif. Salah satu caranya adalah melalui pendidikan ekonomi kreatif.3. Mengadakan Pelatihan Ekonomi Kreatif
Upaya lain yang penting dilakukan untuk mengembangkan ekonomi kreatif adalah mengadakan pelatihan-pelatihan seputar ekonomi kreatif. Hal ini bertujuan untuk memberikan bekal kepada para pelaku usaha ekonomi kreatif supaya bisa mengembangkan idenya. Hasilnya adalah lulusan-lulusan yang mempu menjadi ujung tombak pengembangan ekonomi kreatif.4. Memberikan Perlindungan Hukum Bagi Produk Ekonomi Kreatif
Oleh karena ekonomi kreatif sangat bergantung kepada kreativitas, ide, dan pengetahuan manusia, maka produknya sangat rawan terkena pembajakan. Maka dari itu, pemerintah perlu untuk memberikan perlindungan hukum maksimal kepada semua produk yang dihasilkan oleh pelaku ekonomi kreatif. Contohnya adalah pemberian pengakuan Hak Atas Kekayaan Intelektual (HaKI).5. Menyiapkan Investor untuk Pengembangan
Bagaimanapun juga, investor sangat diperlukan untuk pengembangan suatu bidang usaha. Sektor ekonomi kreatif dapat berkembang dengan cepat apabila terdapat investor yang siap mengeluarkan dananya untuk pengembangan usaha. Pemerintah dapat memperkenalkan sektor-sektor ekonomi kreatif melalui promosi intensif supaya dapat menarik perhatian investor.Demikianlah jawaban dari pertanyaan Bagaimana upaya yang dilakukan untuk mengembangkan ekonomi kreatif. Bagikan jawaban ini agar orang lain juga bisa membacanya. Terima kasih, semoga bermanfaat.
0 komentar:
Post a Comment